Top Up GoPay Anti Gagal! Coba Metode Ini!

Menjadi salah satu dompet digital yang paling banyak digunakan di Indonesia, GoPay memudahkan penggunanya dalam berbagai transaksi. Mulai dari pembayaran tagihan di aplikasi Gojek, belanja online, hingga transfer ke rekening bank. Agar bisa menikmati berbagai layanan ini, kamu harus top up GoPay dulu supaya saldo tercukupi.

Dengan melakukan hal ini, setiap transaksi bisa berjalan lancar tanpa gangguan. Pengguna bisa mengisi saldo melalui berbagai cara, seperti mobile banking, ATM, atau minimarket. Untuk penjelasan lengkapnya, kamu bisa membaca artikel di bawah ini dan silakan pilih metode yang sesuai dengan keinginanmu.

Cara Top Up GoPay dengan Mudah

top up gopay

Melakukan top up GoPay secara rutin memberikan keuntungan tambahan bagi pengguna. Salah satunya adalah cashback eksklusif, promo menarik dan transaksi lebih hemat di berbagai layanan yang bekerja sama dengan GoPay. Dengan memastikan saldo selalu mencukupi akan membuat pengalaman transaksi lebih nyaman.

1. ATM

Bagi pengguna yang ingin mengisi saldo lewat ATM, kamu tinggal datang ke ATM terdekat dari bank yang digunakan dan lakukan cara berikut ini :

  • Masukkan kartu ATM beserta PIN.
  • Pilih menu “Transfer” atau “Pembayaran”.
  • Pilih “GoPay” sebagai tujuan transfer.
  • Masukkan nomor virtual account GoPay
  • Masukkan nominal saldo yang diinginkan.
  • Konfirmasi transaksi dan saldo akan masuk ke akunmu.

2. Mobile Banking

Kamu lebih suka melakukan transaksi lewat HP? Menggunakan mobile banking untuk mengisi saldo adalah cara yang tepat. Caranya cukup mudah, tinggal ikuti langkah ini :

  • Login ke aplikasi mobile banking bank yang kamu gunakan.
  • Pilih menu “Transfer” atau “E-Wallet”.
  • Pilih GoPay sebagai tujuan top up.
  • Masukkan nomor HP yang terdaftar di GoPay dan nominal saldo yang diinginkan.
  • Konfirmasi transaksi dan saldo akan langsung masuk.

3. Top Up GoPay di Minimarket

top up gopay

Jika tidak memiliki akses untuk menggunakan mobile banking dan ATM, kamu bisa mengisi saldo di Minimarket seperti Indomaret dan Alfamart.

  • Kunjungi Indomaret atau Alfamart terdekat di rumahmu
  • Katakan pada kasir bahwa ingin mengisi saldo GoPay.
  • Berikan nomor HP yang terdaftar.
  • Pilih nominal saldo yang diinginkan.
  • Lakukan pembayaran, dan saldo akan masuk dalam beberapa menit.

4. Melalui Driver Gojek

Jika pernah menggunakan layanan driver Gojek, kamu bisa mencoba top up langsung melalui mereka. Tinggal memesan salah satu layanan Gojek atau ikuti langkah ini :

  • Pesan layanan Gojek seperti GoRide, GoCar, GoFood, GoShop, atau GoMart.
  • Beritahu driver bahwa kamu ingin mengisi saldo.
  • Sebutkan nominal saldo yang ingin diisi.
  • Bayar sesuai dengan jumlah yang telah disepakati.
  • Driver akan memproses pengisian saldo ke akun ]milikmu.
  • Cek saldo untuk memastikan bahwa dana sudah masuk.

5. Kirim Saldo Sesama Pengguna

Kamu membutuhkan saldo dalam keadaan mendesak? Bisa minta transfer dari teman yang sama-sama menggunakan GoPay.

  • Buka aplikasi Gojek dan pilih “Bayar”.
  • Masukkan nomor HP atau scan kode QR teman kamu.
  • Masukkan nominal yang ingin dikirim.
  • Konfirmasi transaksi dan saldo langsung masuk ke akun penerima.

Baca juga : Cara Mudah dan Cepat Upgrade GoPay Plus

Dengan berbagai metode top up GoPay di atas, kamu bisa memilih metode yang sesuai dengan keinginanmu. Memastikan saldo selalu terisi adalah langkah penting untuk memudahkan pembayaran secara digital tanpa ribet. Jadi, metode mana yang sering kamu gunakan?

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *